UPACARA MEMPERINGATI HUT RI KE-79 DI SDN 72 NTOBO KOTA BIMA
Upacara hari ulang tahun Republik Indonesia yang ke 79 yang dilaksanakan di halaman SDN 72 Ntobo Kota bima pada hari sabtu, (17/08/2024) berjalan lancar dan khidmat.
Petugas upacara merupakan guru SDN 72 Ntobo Kota Bima dan diikuti oleh seluruh peserta upacara yang merupakan sebagian guru dan seluruh siswa SDN 72 Ntobo kota Bima.
Dalam upacara ini, Ibu guru SDN 72 Ntobo Kota Bima mengenakan atasan kebaya dan tenunan khas Bima sebagai bawahan, dengan jilbab berwarna merah. Adapun untuk Bapak guru mengenakan baju tenunan khas bima dilengkapi dengan sarung di pinggang dan sambolo di kepala, demikian juga yang digunakan oleh siswa SDN 72 Ntobo Kota Bima, mereka mengenakan pakaian adat bima.
Diketahui, HUT RI Ke-79 pemerintah mengusung tema "Nusantara Baru Indonesia Maju". Tema ini dipilih dikarenakan HUT RI Ke-79 tahun ini bertepatan dengan tiga momen penting di Indonesia, yakni penyambutan ibukota baru di IKN, momen pergantian presiden, dan menuju Indonesia Emas 2045.